Skip to main content

Puisi filosofi cinta dalam secangkir kopi. Cinta adalah sebuah emosi dari kasih sayang yang kuat dan ketertarikan pribadi. Dalam konteks filosofi cinta merupakan sifat baik yang mewarisi semua kebaikan, perasaan belas kasih dan kasih sayang.

Dan mengenai tentang kopi, kopi adalah buah yang diolah menjadi minuman yang di sukai banyak orang. disamping kopi itu kopi banyak memberikan inspirasi kepada para penggemar kopi, seperti puisi tentang kopi yang dipublikan di kesemptan ini.

Nah bagaimana cerita puisi kopi dan kata kata kopi dalam bait puisi tentang kopi yang dipublikasikan melulu kopi, untuk lebih jelasnya disimak saja berikut ini puisi kopi cinta dalam deretan bait bait puisi filosofi cinta dalam secangkir kopi dibawah ini.


PUISI FILOSOFI CINTA DALAM SECANGKIR KOPI
Karya : Bi Yang Lana

Kakanda,
Coba perhatikan kopi yang setiap hari aku suguhkan
Dan engkau minum penuh cinta
Ketika kopi diseduh, air tak pernah merubah kopi
Tapi ia bisa merubah air

Bisakah cinta kita demikian?
Di manapun berada tak akan pernah berubah
Meski tak bisa merubah sekitarnya

Kakanda,
Semakin panas air dituangkan
Akan semakin enak rasa ; semerbaknya kopi yang dihidangkan

Mampukah cinta kita demikian?
Semakin diuji akan semakin mengikat
Kian digosok kian mengkilat
Walau banyak aral kita akan selalu terpikat

Karena cinta kita bukan cinta biasa
Yang hadir hanya atas dasar suka
Tetapi datang ketika duka merajam sukma
Pahit menghimpit
Melilit kehidupan kita nan sulit

Semoga Tuhan memberi jalan
Juga membimbing kita senantiasa
Hingga ke altar suci penuh kebahagiaan

#Sorohdoyong, 3 Desember 2017


Demkianlah puisi kopi cinta dengan judul puisi filosofi cinta dalam secangkir kopi, baca juga puisi kopi rindu atau puisi secangkir kopi di halaman lainnya blog melulu kopi, semoga puisi tentang kopi cinta diatas dapat menghibur.

You Might Also Like: