Skip to main content

Kumpulan puisi kopi rindu. Setelah beberapa waktu lalu puisi secangkir kopi dan rindu diterbitkan blog melulu kopi, kali ini masih tentang kata kata kopi dalam bentuk puisi rindu dan kopi.

Adapun masing masing judul puisi tentang kopi dan rindu yang dipublikasikan blog melulu kopi diantaranya:

  1. Puisi masih bersama rindu
  2. Puisi secangkir kopi rindu di senyummu
  3. Puisi kopi diantara rindu

Tiga judul puisi tentang kopi rindu tentunya menceritakan kata kopi dirangkai dengan dengan kata kata rindu yang menjelaskan maksud dari masing masing penulisnya.

Kumpulan Puisi Kopi Rindu

Bagaimana ceria puisi dalam bait bait puisi tentang rindu dirangkai dengan kata kata kopi tersebut, untuk lebih jelasnya disimak saja berikut ini puisi tentang kopi dan rindu

MASIH BERSAMA RINDUKarya : Irfan Mazda

Secangkir kopi diruap dengan rindu
Tanpa menggapaimu disana, aku termangu bisu
Bilakah rindu ini selalu bersama
Walaupun terpisah jarak waktu kuyakin hati kita tetap satu
Kopi cintamu syahdu membuat aku terpesona, semakin mesra itulah yang kurasa

Aduhaiii dara jelita..
Harum mawar dan kenanga semoga selalu mewarnai perjalanan kita
Kau ada, akupun bahagia
Terpisah jarak bukanlah pemisah
Karena anugrah cinta dari yang Maha kuasa
Indahnya cinta mesranya kita
Semoga menjadi pengikat hati setia

Beribu puisi takkan habis kutuangkan untukmu
Kata-kata indah bukanlah untuk merayumu
Tetapi rasakanlah..
Gemuruh rindu padamu bak bayu menghempas pohon perdu
Biar kututurkan dalam sajak rinduku

SECANGKIR KOPI RINDU DI SENYUMMUkarya: Ratih Martadisastra

Semua berawal dari seduhan secangkir kopi
Manis senyumanmu menambah hangatnya
Ada debar disetiap tegukannya
Dan kubegitu menikmati

Ah ...
Rasanya kini ku tak perlu lagi pemanis gula
Untuk penyempurna rasa kopiku
Tersebab manisnya telah kudapat di senyummu

Kopi Di antara RinduKarya : Puji Astuti

Beberapa purnama telah berlalu
menelanjangi hari-hariku yang terpuruk luka
serangkaian cambuk rindu melukai dinding kalbu
seakan roboh segala ketegaran jiwa
di batas keinginanku untuk bertemu

Lara ini sungguh membunuhku
jika kau memang cinta kembalilah
setumpuk sampah air mata telah terkuras
hanya untuk melepas pucuk-pucuk daun rindu

Terdengar di lubuk batinmu
hari ini kita akan berjumpa
di taman asri seperti saat pertama
bias-bias cinta menaungi dua hati

Duhai belahan jiwa
jangan lagi permainkan bilah rasa
renggut semua tirai kelambu
kala menghalangi rengkuh impian kita yang satu

Aku suguhkan kopi di cangkir penuh kasih
manis melekat di kerongkongan nikmat
melumat segala ragu di dadamu
meramu rindu di antara tetesnya kopimu

Demikianlah kumpulan puisi kopi rindu, baca juga puisi kopi malam dan rindu di halama selanjutnya blog melulukopi, semoga puisi tentang rindu diats menghibur,

You Might Also Like: